Skip to main content
Berita Utama

PEMBERDAYAAN MASYARAKAT ANTI NARKOBA MELALUI TES URINE

Dibaca: 4 Oleh 29 Apr 2023Tidak ada komentar
Konsep Otomatis
#BNN #StopNarkoba #CegahNarkoba

Pada Hari Sabtu tanggal 29 April 2023 pukul 09.00 WIB, Kepala BNN Kabupaten Tanggamus Dr. Bentonius Silitonga, S.E., M.M., M.Si. bersama Staff BNN Kabupaten Tanggamus melaksanakan deteksi dini melalui test urine yang bersifat mendadak kepada staff sabandar, penumpang maupun ABK di Pelabuhan Kelas III Kotaagung.

Adapun dari 50 (lima puluh) sampel urine yang dilakukan pemeriksaan urine dengan 7 (tujuh) parameter test dan dari hasil pemeriksaan yang dilakukan dari 50 (lima puluh) sampel yang ada tidak ada yang terindikasi menggunakan Narkoba.

Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk antisipasi dalam Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba, harapannya dengan diadakannya tes urine ini seluruh penumpang maupun ABK dapat bersatu untuk bersama-sama memerangi penyalahgunaan Narkoba.

Kirim Tanggapan

made with passion and dedication by Vicky Ezra Imanuel